Bulanku Enggan Datang

Bulanku Enggan Datang


Puisi oleh Mieft Aenzeish



wahai, bulan yang terangnya bikin lupa pada nestapa
kemanakah kini engkau, terkungkungkah?

wahai, bulan yang merona setiap kali aku ada
kemanakah kini engkau, terjerembabkah?

dimana, jika memang engkau terkungkung 
'kan kulepas kau dari jeratnya

dimana, jika memang engkau terjerembab
'kan tutarik kau dari lubangnya


wahai, bulanku yang enggan datang
meski malam telah bertemu hijriah Lima Belas
mengapa belum juga kau tampak cerlang
tidakkah kerinduanku membuat kau lekas berkemas

aku disini, menunggumu sendiri setelah mentari pergi
namun masih saja hanya gelap dan kelam yang kutemu
sebenarnya kemanakah kini engkau wahai rembulanku yang elegi
sudah tiba saatnya kau pulang, lihatlah aku 

: Aku menggeligi
butuh kau selimuti


20:32
26.04.2016
Bandung







0 Response to "Bulanku Enggan Datang"

Posting Komentar